Senin, 02 Februari 2009

Jenis Dan Penjelasan Output Devices

02 Februari 2009


OUTPUT DEVICES

Alat keluaran atau output devices merupakan piranti keluaran yang berfungsi sebagai alat untuk mengeluarkan data atau informasi dari komputer. Output device juga bisa diartikan sebagai peralatan yang berfungsi untuk mengeluarkan hasil pemrosesan ataupun pengolahan data yang berasal dari CPU kedalam suatu media yang dapat dibaca oleh manusia ataupun dapat digunakan untuk penyimpanan data hasil proses. Jenis dan media dari output device yang dimiliki oleh komputer cukup banyak.

Berikut beberapa alat keluaran yang sering digunakan dan sebaiknya ada dalama sistem komputer:

  1. Printer : alat pencetak yang menampilkan data dalam bentuk cetakan, baik berupa teks maupun gambar/ grafik, pada kertas.
  2. Speaker : salah satu perangkat keluaran komputer yang mengeluarkan keluaran berupa gelombang suara.

  1. Plotter : salah satu output device yang tergolong ke dalam hard copy device. Karena keluaran hasil proses dicetak di atas kertas yang berukuran besar, seperti poster.
  2. Monitor : perangkat untuk memperlihatkan tampilan dari suatu sistem (user interface) sebagai media komunikasi antar sistem dan manusia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar